Tuesday, June 21, 2011

Libur Telah Tiba

Tahun 2011 sudah memasuki bulan ke 6 yaitu bulan Juni. Biasanya, pada bulan ini sudah mulai memasuki musim liburan sekolah. Berbagai macam cara dihabiskan untuk mengisi liburan yang kira - kira hanya selama satu bulan saja. Misalnya pergi ke luar negeri, ke luar kota, pergi ke tempat - tempat wisata, dsb. Beberapa tempat rekreasi dan penyedia jasa travel berbondong - bondong menawarkan paket khusus untuk mengisi liburan sekolah. Di Jakarta terdapat juga PRJ yang menawarkan berbagai macam produk - produk unggulan yang dipamerkan dan bisa dibeli.

Namun, ada juga beberapa orang yang berlibur tetapi tidak pergi ke tempat - tempat wisata tertentu karena keterbatasan biaya. Kalau seperti ini, sebaiknya kita mengisinya dengan hal - hal yang bermanfaat namun juga menyenangkan seperti belajar memasak, belajar bahasa asing, dll. Dengan cara ini, kita tidak usah menghabiskan banyak biaya yang sebenarnya kita perlukan untuk hal - hal yang lain. Jadi, kalau bisa menghemat biaya untuk liburan, mengapa harus mengeluarkan banyak biaya hanya untuk berlibur saja? Saya ucapkan selamat berlibur.

Saturday, June 11, 2011

Acara TV Kesukaan


Ini adalah salah satu karakter dari acara yang paling saya sukai. Jujur saya sangat menyukai acara ini. Acara yang sangat lucu dan menghibur. Acara ini seperti Mr Bean yang tidak mengandung dialog sedikitpun atau yang biasa disebut dengan slapstick comedy. Saya yakin beberapa dari anda sangat familiar dengan karakter ini. Terlebih lagi jika menemani keponakan saat menonton acara ini. Selamat menonton ya!!